Iklan
Tertinggal di Asia, Pembinaaan Pegolf Yunior Menjadi Fokus Utama
JAKARTA, KOMPAS β Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Golf Indonesia Murdaya Po, Jumat (15/2/2019), menyatakan program pembinaan pegolf yunior akan menjadi fokus kerja utama pada periode kedua kepemimpinannya. Menurut Murdaya, ketertinggalan golf Indonesia atas negara-negara Asia bisa dikejar dengan mulai fokus memoles bakat-bakat muda.
Murdaya terpilih untuk kali kedua menakhodai Pengurus Besar Persatuan Golf Indonesia (PB PGI) masa bakti 2018-2022. Murdaya terpilih secara aklamasi saat musyawarah nasional PB PGI di Surabaya, Jawa Timur, pada 29 November 2018. Saat pemilihan, ia mendapat dukungan tertulis dari 22 pengurus provinsi.