Iklan
Lifter "Merah Putih" Jangan Cepat Puas
JAKARTA, KOMPAS โ Tiga lifter Indonesia yang tampil di Kejuaraan Angkat Besi Internasional Piala EGAT di Chiang Mai, Thailand, Jumat (8/2/2019), mengukir hasil manis dengan ketiganya merebut medali. Namun, lifter โMerah Putihโ tidak boleh cepat berpuas diri mengingat masih banyak agenda kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 yang harus dihadapi dengan persaingan yang lebih ketat.
Dalam kejuaraan yang termasuk kualifikasi Olimpiade itu, Deni (kelas 67 kg) merebut tiga emas, melalui angkatan total 303 kg, snatch 132 kg, dan clean and jerk 171 kg. Jumlah angkatan total Deni masih lebih rendah dari penampilan terakhirnya di Kejuaraan Dunia 2018, November lalu, dengan jumlah angkatan 310 kg (snatch 140 kg, clean and jerk 170 kg).