logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊBursa Transfer Mulai Ganggu...
Iklan

Bursa Transfer Mulai Ganggu Ketenangan Pemain

Oleh
korano nicolash lms
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/Cn5CvdLE9E0x-O_HoKFlLGjWV3c=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F02%2FBASKETBALL-NBA-GSW-SAS_75438581_1549542998.jpg
USA TODAY SPORTS/CARY EDMONDSON

Pemain depan Golden State Warriors, Kevin Durant (35), mempertahankan rebound saat melawan San Antonio Spurs pada kuartal ketiga di Oracle Arena, Oakland, Amerika Serikat, Rabu (6/2/2019) waktu setempat.

Sekalipun agenda reguler liga NBA masih berlangsung, pembicaraan mengenai transfer pemain semakin kencang. Hal ini terjadi menjelang penutupan bursa transfer pada Kamis (7/2/2019) tengah malam waktu Amerika Serikat proses perdagangan itu sudah berakhir.

Salah satu pemain yang menjadi pembicaraan saat ini adalah Kevin Durant atau KD. Pemain depan Golden State Warriors ini akan berakhir kontraknya Juli 2019. Namanya disebut-sebut akan hengkang ke New York Knicks, setelah bergabung dengan Warriors sejak 2016 lalu.

Editor:
Andy Riza Hidayat
Bagikan