logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊEkspor Melambat, Jepang Alami ...
Iklan

Ekspor Melambat, Jepang Alami Defisit Pertama sejak 2015

Oleh
Benny Dwi Koestanto
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/eYIOWm8rPKYY-voUaezUGFSUSPo=/1024x663/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F01%2FJAPAN-ECONOMY-TRADE_74949462_1548241011.jpg
(PHOTO BY TOSHIFUMI KITAMURA / AFP)

Sebuah kapal kargo berlayar menuju pelabuhan Tokyo, Jepang, Rabu (23/1/2019). Ekspor yang melambat membuat Jepang mengalami defisit perdagangan untuk kali pertama dalam kurun waktu tiga tahun terakhir.

TOKYO, KAMIS β€” Jepang mencatat defisit perdagangan pada 2018 atau untuk pertama kalinya sejak 2015. Pertumbuhan ekspor Jepang melambat di tengah ketegangan antara China dan Amerika Serikat yang notabene adalah dua mitra dagang terbesar bagi Tokyo.

Defisit perdagangan Jepang tercatat senilai 1,203 miliar yen (11 miliar dollar AS) pada 2018 setelah dua tahun surplus. Ekspor Jepang melambat, hanya tumbuh sekitar 4,1 persen dari 11,8 persen pada 2017.

Editor:
Pascal Bin Saju
Bagikan