logo Kompas.id
UtamaLayanan Bus Koridor 13...
Iklan

Layanan Bus Koridor 13 Diperpanjang

Oleh
Pingkan Elita Dundu
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/nQfHxNDad3zAub5ksoPWIOUGYOc=/1024x498/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F11%2FWhatsApp-Image-2018-11-12-at-7.47.58-PMSILO.jpg
SEKAR GANDHAWANGI UNTUK KOMPAS

Suasana Halte CBD Ciledug, Tangerang, Banten yang diresmikan pada Senin (12/11/2018). Halte ini untuk mengakomodasi perpanjangan rute transjakarta di Koridor 13. Rute diperpanjang hingga ke CBD Ciledug dari Blok M, Jakarta Selatan. Sebelumnya, rute transjakarta yang tersedia melayani perjalanan dari Blok M ke Puri Beta, Tangerang.

TANGERANG, KOMPAS  PT Transportasi Jakarta memperpanjang layanan angkutan di koridor 13. Bus transjakarta yang semula beroperasi dari Blok M ke CBD CIledug, diperpanjang rutenya hingga Puri Beta, Tangerang, Banten. Perpanjangan rute 2,5 kilometer itu dilakukan untuk mengakomodasi kebutuhan warga.

Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek Bambang Prihartono mengatakan ada bangkitan penumpang yang perlu direspons. “Perluasan jangkauan diperlukan supaya jangkauan angkutan umum jadi lebih besar,” kata Bambang, Senin (12/11/2018).

Editor:
Bagikan