logo Kompas.id
โ€บ
Utamaโ€บGedung Transit Terpadu di...
Iklan

Gedung Transit Terpadu di Bandara Soekarno-Hatta Mulai Diuji Coba

Oleh
Pingkan Elita Dundu
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/cETwzZC8Ma-attwTY-NLByFYVwg=/1024x1024/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F02%2F510461_getattachment086f430c-5cce-4686-9121-da028ba8d07d501845.jpg
KOMPAS/TOTOK WIJAYANTO

Lanskap Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, dilihat dari udara, Senin (5/2). Menurut rencana, PT Angkasa Pura II (Persero) akan memulai program revitalisasi Terminal 1 dan 2 Bandara Soekarno-Hatta tahun ini.

TANGERANG, KOMPAS โ€” Setelah rampung, proyek pembangunan transit terpadu atau transit oriented development di Pintu M1 Bandara Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Banten, mulai diuji coba, Jumat (16/2). PT Angkasa Pura II (Persero), selaku pengelola bandara, merencanakan gedung yang berfungsi sebagai akses utama ke bandara dari arah Tangerang itu secara resmi mulai beroperasi pada 1 Maret 2018.

Saat uji coba, kendaraan yang diparkir di tempat ini tidak dikenai biaya parkir alias gratis. Setelah resmi beroperasi, tarif parkir akan berlaku secara flat selama 24 jam. Tarif parkir sepeda motor  Rp 5.000 per hari. Sementara tarif parkir mobil  Rp 10.000 per hari.

Editor:
Bagikan