logo Kompas.id
β€Ί
Utamaβ€ΊBUMN Ditunjuk untuk Mudahkan...
Iklan

BUMN Ditunjuk untuk Mudahkan Proyek KTP-el

Oleh
Riana Afifah
Β· 1 menit baca

JAKARTA, KOMPAS β€” Perusahaan badan usaha milik negara sengaja ditunjuk sebagai pemenang lelang pengadaan kartu tanda penduduk elektronik 2011-2012 oleh panitia di Kementerian Dalam Negeri. Hal ini sesuai dengan kesepakatan antara pihak Kemendagri, anggota DPR, dan pengusaha Andi Agustinus yang berminat mengerjakan pengadaan kartu identitas ini.

Ihwal ini disampaikan mantan Bendahara Umum Partai Demokrat Muhammad Nazaruddin di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Senin (3/4), saat menjadi saksi dalam sidang lanjutan perkara pengadaan KTP elektronik. ”Memang dipilih BUMN karena kalau BUMN yang menang akan lebih kondusif. Mereka lebih mudah diarahkan,” ungkap Nazar.

Editor:
Bagikan