logo Kompas.id
β€Ί
Tokohβ€ΊSelama 50 Tahun Meneliti Situs...
Iklan

Selama 50 Tahun Meneliti Situs Kota Kuno di Sumut

Edmund Edwards McKinnon memelopori eksplorasi situs purbakala di Sumut sejak 50 tahun lalu. Ia mengangkat Situs Kota China, Kota Rentang, Bulu China, hingga Benteng Putri Hijau ke dunia arkeologi internasional.

Oleh
NIKSON SINAGA
Β· 1 menit baca
Edmund Edwards McKinnon saat berada Pesta Cagar Budaya Situs Kota China, di Kelurahan Paya Pasir, Medan Marelan, Medan, Sumut, Kamis (16/3/2023).
KOMPAS/NIKSON SINAGA

Edmund Edwards McKinnon saat berada Pesta Cagar Budaya Situs Kota China, di Kelurahan Paya Pasir, Medan Marelan, Medan, Sumut, Kamis (16/3/2023).

Doktor Edmund Edwards McKinnon memelopori eksplorasi dan penelitian sejumlah situs purbakala di pantai timur Sumatera Utara sejak 50 tahun lalu. Ia mengangkat Situs Kota China, Kota Rentang, Bulu China, hingga Benteng Putri Hijau ke dunia arkeologi internasional. Dari penelitiannya, pantai timur Sumut diketahui merupakan bandar perdagangan kuno penting sejak abad ke-11.

Di usianya yang telah memasuki 87 tahun, semangat McKinnon pada dunia arkeologi dan sejarah Indonesia tidak surut sedikit pun. McKinnon bersama istrinya, Sinta McKinnon, kembali menelusuri situs-situs purbakala di Sumut, sejak awal Maret. Terakhir, dia datang ke Pesta Cagar Budaya Situs Kota China, di Medan Marelan, Medan, Sumut, Kamis (16/3/2023).

Editor:
MOHAMMAD HILMI FAIQ
Bagikan