logo Kompas.id
›
Sastra›Bunga untuk Norah Jones
Iklan

Bunga untuk Norah Jones

Di malam itulah aku memutuskan untuk mencintainya seumur hidup, bahkan di kehidupan setelah mati jika itu memang ada.

Oleh
CHRISTIAAN
· 1 menit baca
-
KOMPAS/CAHYO HERYUNANTO

-

Aku bertemu Norah Jones di Manhattan, New York, pertengahan Oktober 2002. Setiap lagu yang ia nyanyikan pada malam itu setara jutaan bunga bermacam ragam yang menguburku hidup-hidup dan miliaran lullaby yang dilantunkan bersamaan dan telingaku hanya tinggal memilih yang terbaik untuk segera tertidur. Di malam itulah aku memutuskan untuk mencintainya seumur hidup, bahkan di kehidupan setelah mati pun—jika itu memang ada—aku akan terus mencintainya.

Sesaat sebelum Norah membawakan lagu terakhir, aku bergegas menuju toko bunga di 19 N 79th St, sekitar tujuh menit dari Poetry Cafe, tempat Norah manggung malam itu. Seperempat jam kemudian aku sudah tiba lagi di Poetry Cafe dengan sebuket bunga mawar di tanganku.

Editor:
DWI AS SETIANINGSIH
Bagikan