logo Kompas.id
β€Ί
Risetβ€ΊSurvei Pilkada 2024: Dualitas ...
Iklan

Survei Pilkada 2024: Dualitas Unik Pemilih Banten (4)

Kehidupan sosial-politik masyarakat Banten dipengaruhi oleh Islam, ulama, dan patron.

Oleh
ANDREAS YOGA PRASETYO
Β· 1 menit baca
Sejumlah nama bakal calon gubernur yang akan berkontestasi mulai aktif menyosialisasikan diri kepada masyarakat seperti terlihat di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (18/5/2024).
KOMPAS/HENDRA A SETYAWAN

Sejumlah nama bakal calon gubernur yang akan berkontestasi mulai aktif menyosialisasikan diri kepada masyarakat seperti terlihat di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, Sabtu (18/5/2024).

Kehidupan masyarakat Banten banyak dipengaruhi nilai-nilai agama Islam. Pengaruh Islam ini sudah lama tertanam dalam kehidupan sosial politik warga Banten. Tak heran jika faktor agama dan ulama menjadi pertimbangan paling kuat bagi masyarakat Banten dalam memilih pemimpinnya.

Hasil survei Kompas pada Juni 2024 di Banten menemukan mayoritas responden (81,8 persen) menyatakan akan mempertimbangkan calon pemimpin daerah yang seagama. Hal senada terlihat dalam melihat keberadaan dan dukungan ulama. Sebagian besar responden (80,5 persen) mengaku mempertimbangkan calon yang didukung oleh ulama.

Editor:
YOHAN WAHYU
Bagikan