Sepak Bola
Mewaspadai Kebangkitan Semangat Sepak Bola Irak
Sepak bola menjadi salah satu kekuatan untuk membawa persatuan serta perdamaian di Irak.

Bek Indonesia, Asnawi Mangkualam (tengah), berebut bola dengan pemain Irak, Merchas Ghazi Salih (kiri) saat pertandingan sepak bola kualifikasi AFC Piala Dunia FIFA 2026 antara Irak dan Indonesia di Stadion Internasional Basra, Basra, Irak, Kamis, 16 November, 2023.
Irak telah menjadikan sepak bola sebagai kekuatan utama menghadapi segala rintangan dan membawa persatuan serta perdamaian bagi bangsanya.
Kamis (2/5/2024) malam akan menjadi momen pertaruhan Tim Sepak Bola Indonesia U-23 mengamankan tiket emas menuju Olimpiade Paris 2024. Setelah kalah melawan Uzbekistan, kesempatan berikutnya bagi Indonesia adalah melawan Irak untuk memperebutkan juara ketiga Piala Asia U-23 2024.