PILKADA 2024
Janji Para Cagub Jabar, dari Kolaborasi Pembangunan hingga Rumah Tak Layak Huni
Masalah pembangunan, rumah tak layak huni, sampai pupuk bersubsidi mendapat sorotan dari para calon gubernur Jawa Barat.

Empat pasangan calon dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat tahun 2024.Mereka adalah Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan, Ahmad Syaikhu-Ilham Akbar Habibie, Acep Adang Ruhiyat-Gitalis Dwi Natarina, dan Jeje Wiradinata-Ronal Sunandar Surapradja.
BANDUNG, KOMPAS — Para calon gubernur Jawa Barat terus menyosialisasikan visi-misi dan program kerjanya kepada masyarakat. Beberapa hal yang dijanjikan para cagub Jabar itu, antara lain, pembangunan melalui kolaborasi, perbaikan rumah tak layak huni, hingga menjamin ketersediaan pupuk bersubsidi.
Pada Minggu (13/10/2024), Cagub Jabar nomor urut 3, Ahmad Syaikhu, mengunjungi Graha Kompas Jabar di Kota Bandung, Minggu (13/10/2024). Syaikhu diterima Kepala Biro Kompas Jabar dan Kalimantan Cornelius Helmy Herlambang serta Kepala Biro Kompas TV Bandung Nugroho Iman Santoso.