logo Kompas.id
β€Ί
Politik & Hukumβ€ΊPencalonan Kaesang di Pilkada ...
Iklan

Pencalonan Kaesang di Pilkada Terancam, Bagaimana Sikap Nasdem dan PAN?

Nasdem dan PAN sudah memutuskan mengusung putra Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep, untuk maju di Pilkada Jateng.

Oleh
HIDAYAT SALAM
Β· 0 menit baca
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia Kaesang Pangarep di Jakarta, Senin (25/9/2023).
KOMPAS/RONY ARIYANTO NUGROHO

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia Kaesang Pangarep di Jakarta, Senin (25/9/2023).

JAKARTA, KOMPAS β€” Partai Nasdem akan mempelajari terlebih dahulu isi putusan Mahkamah Konstitusi yang menegaskan bahwa penghitungan syarat usia minimal calon kepala-wakil kepala daerah dilakukan sejak Komisi Pemilihan Umum menetapkan pasangan calon, bukan sejak pelantikan calon terpilih. Keputusan Nasdem mengusung putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep, sebagai bakal calon wakil gubernur Jawa Tengah, berpotensi kuat terdampak oleh putusan Mahkamah Konstitusi tersebut.

Ketua DPP Partai Nasdem Taufik Basari saat ditemui di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (20/8/2024), mengatakan, sejauh ini belum ada perubahan atas keputusan Nasdem mengusung Kaesang bersama bakal calon gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi untuk Pilkada Jateng 2024. Keputusan baru akan diambil setelah partai yang dipimpin Surya Paloh itu mengkaji dan membahasnya.

Editor:
ANTONIUS PONCO ANGGORO
Bagikan