Iklan
Amnesty International: Ruang Kebebasan Sipil Mengkhawatirkan, Kondisi HAM Melemah
Amnesty mencatat kondisi HAM melemah. Hal ini ditandai 95 serangan terhadap pembela HAM pada 2023 dan korban 268 orang.
Warga asal Nagari Air Bangis, Pasaman Barat, beserta mahasiswa berunjuk rasa di depan Kantor Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) di Kota Padang, Sumbar, Senin (31/7/2023).
JAKARTA, KOMPAS β Banyaknya kasus pelanggaran hak asasi manusia atau HAM untuk berekspresi membuat ruang kebebasan sipil semakin sempit. Orang-orang yang menyampaikan pendapatnya secara damai justru ditanggapi dengan kekerasan oleh aparat keamanan. Pemerintah diharapkan segera mengambil kebijakan dengan mengacu pada prinsip HAM.