logo Kompas.id
Politik & HukumUlang Tahun Ke-77, Megawati...
Iklan

Ulang Tahun Ke-77, Megawati Diapresiasi atas Konsistensi Menjaga Demokrasi

Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto juga mengucapkan selamat ulang tahun untuk Megawati Soekarnoputri.

Oleh
NIKOLAUS HARBOWO, WILLY MEDI CHRISTIAN NABABAN
· 2 menit baca
Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri saat berorasi dalam kampanye terbuka Ganjar Pranowo-Mahfud MD pertama di Lapangan Tegallega, Bandung, Jawa Barat, Minggu (21/4/2024). Megawati dikenal sebagai sosok yang menjaga demokrasi Indonesia.
DENTY PIAWAI NASTITIE

Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri saat berorasi dalam kampanye terbuka Ganjar Pranowo-Mahfud MD pertama di Lapangan Tegallega, Bandung, Jawa Barat, Minggu (21/4/2024). Megawati dikenal sebagai sosok yang menjaga demokrasi Indonesia.

JAKARTA, KOMPAS — Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Megawati Soekarnoputri berulang tahun ke-77 pada Selasa (23/1/2024) ini. Seluruh kader partai berlambang banteng moncong putih itu pun mengapresiasi konsistensi Presiden ke-5 RI itu dalam menjaga demokrasi, salah satunya diwujudkan dengan tegas menolak perpanjangan masa jabatan bagi presiden.

Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Hasto Kristiyanto melalui keterangan tertulis, Selasa, mengatakan, seluruh kader PDI-P dengan penuh syukur hari ini mengucapkan selamat ulang tahun kepada Megawati yang merayakan ulang tahun ke-77. Sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, ulang tahun Megawati diadakan secara sederhana.

”(Acara ulang tahun) dihadiri oleh keluarga serta sahabat dekat beliau,” ujar Hasto.

Baca juga: Megawati: Kekuasaan Itu Tidak Langgeng

Dibalut kegiatan kebudayaan

Semua anggota dan kader partai, lanjut Hasto, ikut merayakan ulang tahun yang dibalut dengan kegiatan kebudayaan. Kegiatan tersebut akan disiarkan secara daring melalui akun Youtube Badan Kebudayaan Nasional PDI-P.

Hasto Kristiyanto
KOMPAS/TOTOK WIJAYANTO

Hasto Kristiyanto

Kemudian, sebagai ungkapan syukur, semua jajaran partai juga ikut bergembira dengan membagi tumpeng untuk rakyat. Selain itu, di beberapa wilayah dilakukan penghijauan sebagai bagian dari merawat pertiwi yang menjadi tradisi keseharian Megawati.

”Ibu Megawati dikenal suka tanaman dan selalu merawat lingkungan hidup, termasuk menjadi Ketua Yayasan Kebun Raya Indonesia,” ucap Hasto.

Dalam peringatan ulang tahun ke-77 ini, banyak ucapan untuk Megawati yang dikirimkan oleh para kader PDI-P melalui video ke Sekjen DPP PDI-P.

Dalam peringatan ulang tahun ke-77 ini, banyak ucapan untuk Megawati yang dikirimkan oleh para kader PDI-P melalui video ke Sekjen DPP PDI-P. Video-video berisi ucapan tersebut akan ditayangkan dalam akun Youtube Badan Kebudayaan Partai.

Iklan

Hasto mengungkapkan, dari video yang diperoleh, banyak kader mengapresiasi Megawati karena keteguhan dalam prinsip dan menjaga demokrasi. Meskipun sikap Megawati dan PDI-P dalam menolak perpanjangan masa jabatan presiden dan masa jabatan tiga periode bagi presiden membawa konsekuensi dalam Pemilu 2024 ini, kokohnya Megawati terhadap konstitusi tersebut justru menjadikannya tampil sebagai penjaga demokrasi.

Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri (kiri) berbincang dengan calon presiden Ganjar Pranowo saat menghadiri acara dialog kebangsaan di Pendapa Royal Ambarrukmo, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Selasa (22/8/2023).
KOMPAS/P RADITYA MAHENDRA YASA

Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri (kiri) berbincang dengan calon presiden Ganjar Pranowo saat menghadiri acara dialog kebangsaan di Pendapa Royal Ambarrukmo, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Selasa (22/8/2023).

”Dengan meneladani perjuangan beliau, berbagai intimidasi yang terjadi saat ini justru menjadi pupuk semangat untuk semakin kokoh di dalam mewujudkan kedaulatan rakyat sebagai hukum tertinggi di dalam menentukan pemimpin,” kata Hasto.

Menang total

Sementara itu, calon presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo, seusai pertemuan dengan tim pemenangan daerah dan para calon anggota legislatif dari partai pengusul di Gedung Korpri, Salatiga, Jawa Tengah, mengucapkan selamat ulang tahun untuk Megawati. Ia menyebut, sebelum menutup acara, semua peserta yang hadir juga tak lupa ikut memberikan ucapan selamat kepada Megawati melalui rekaman video.

Baca juga: Megawati Soekarnoputri Ingatkan Pendukung Jangan Takut Diintimidasi

Bahkan, untuk memperingati ulang tahun Megawati kali ini, panitia acara sempat menyiapkan tiga tumpeng. Ketiga tumpeng itu diperuntukan bagi Megawati.

”Tiga tumpeng, lho, tadi dipersembahkan untuk Ibu Mega dan kami memberikan doa kepada beliau agar panjang umur dan sehat selalu,” ucap Ganjar.

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Jakarta, Senin (6/2/2023).
REBIYYAH SALASAH

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Jakarta, Senin (6/2/2023).

Tak lupa, dalam kesempatan tersebut, Ganjar juga menyampaikan sebuah harapan dan semangat kepada Megawati. ”Salam metal, Bu. Menang total,” ujarnya.

Selain Ganjar, Menteri Pertahanan sekaligus capres nomor urut 2, Prabowo Subianto, di sela-sela kegiatan penyerahan bantuan sumur bor dan pemipaan di Pulau Madura, Jawa Timur, juga mengucapkan selamat ulang tahun kepada Megawati.

Kami ucapkan selamat ulang tahun Bu Megawati Soekarnoputri.

Prabowo, capres yang diusung oleh Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Bulan Bintang (PBB), dan Partai Garuda itu berharap agar Megawati senantiasa diberikan umur panjang dan kesehatan.

”Kami ucapkan selamat ulang tahun Bu Megawati Soekarnoputri. Semoga panjang umur, sehat selalu, diberi kesehatan dan kebaikan oleh Yang Maha Kuasa,” kata Prabowo.

Editor:
MADINA NUSRAT
Bagikan