Iklan
Komnas HAM: Ada Indikasi Pengerahan Kekuatan Berlebih di Insiden Rempang
Meskipun ada indikasi, Komnas HAM masih perlu memverifikasi ke pihak-pihak terkait untuk mencari fakta-fakta dan peristiwa sebenarnya dalam insiden yang terjadi di Pulau Rempang.
JAKARTA, KOMPAS β Komisi Nasional Hak Asasi Manusia mendalami indikasi pelanggaran HAM dalam peristiwa kericuhan di Pulau Rempang, Kota Batam, Kepulauan Riau.
Berdasarkan temuan di lapangan, terdapat pengerahan kekuatan berlebihan dari gabungan aparat dan penggunaan gas air mata kepada masyarakat pada 7 September 2023.