Bakal Gelar Apel Siaga, Nasdem: Tidak Ada Pengumuman Cawapres Anies
Tidak ada rencana untuk mengumumkan bakal cawapres pendamping Anies Baswedan dalam konsolidasi Partai Nasdem, akhir pekan depan.
JAKARTA, KOMPAS - Partai Nasdem akan menggelar konsolidasi internal pada 16 Juli mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Dalam acara yang bakal dihadiri ribuan kader itu tidak akan ada pengumuman bakal calon wakil presiden pendamping Anies Rasyid Baswedan. Hanya, bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu akan menyampaikan pidato politiknya.
Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem Charles Meikyansah saat dihubungi di Jakarta, Sabtu (8/7/2023), mengatakan, partainya sudah mengantongi izin pemakaian Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) sejak 24 Februari 2023. Surat izin tersebut dikeluarkan langsung oleh Pusat Pengelolaan Kompleks Gelora Bung Karno (PPKGBK) melalui surat nomor B.80/PPGBK/Unit.STU/02/2023.