logo Kompas.id
β€Ί
Politik & Hukumβ€ΊErick Thohir Setelah...
Iklan

Erick Thohir Setelah Kemenangan Timnas U-22

Setelah timnas sepak bola U-22 meraih emas di SEA Games, Erick Thohir menemui Prabowo Subianto. PAN menilai keberhasilan timnas menjadi modal penting bagi Erick untuk menjadi cawapres.

Oleh
KURNIA YUNITA RAHAYU
Β· 1 menit baca
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menerima kunjungan Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir di Kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, Rabu (17/5/2023).
DOKUMENTASI HUMAS PARTAI GERINDRA

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menerima kunjungan Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir di Kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, Rabu (17/5/2023).

Berselang sehari setelah mendampingi Tim Nasional Sepak Bola U-22 meraih medali emas di SEA Games 2023, Kamboja, Ketua Umum PSSI yang juga Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir menemui Menteri Pertahanan yang juga bakal calon presiden dari Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Meski pertemuan disebut sebatas membicarakan soal sepak bola, spekulasi muncul bahwa pertemuan juga membahas kemungkinan keduanya berduet di Pemilihan Presiden 2024.

Erick Thohir menemui Prabowo Subianto di Kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, Rabu (17/5/2023). Dalam pertemuan itu, Erick disambut langsung oleh Prabowo yang juga memberikan ucapan selamat atas perolehan emas dari Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola U-22 pada SEA Games 2023, Kamboja.

Editor:
ANTONIUS PONCO ANGGORO
Bagikan