Iklan
Anwar Usman dan Arief Hidayat Jadi Kandidat Terkuat Ketua MK
Di kalangan masyarakat sipil, kedua kandidat memiliki catatan masing-masing. Anwar disorot ketika menikahi adik Presiden Jokowi. Adapun Arief pernah dijatuhi sanksi etik dua kali.
Gedung Mahkamah Konstitusi di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Sabtu (29/8/2020).
JAKARTA,KOMPAS β Wajah dan performa Mahkamah Konstitusi selama lima tahun ke depan akan ditentukan pada pekan ini, saat sembilan hakim konstitusi akan memilih ketua dan wakilnya. Diharapkan sembilan hakim MK memilih sosok baru yang tepat yang mampu bekerja memulihkan citra MK yang terpuruk akibat skandal pengubahan putusan dan mampu menghadang berbagai intervensi dari cabang kekuasaan lainnya.