Organisasi Kemasyarakatan
Sukacita Bersama Rayakan Satu Abad NU
Resepsi Satu Abad Nahdlatul Ulama di Sidoarjo, Jawa Timur, disambut sukacita banyak orang. Tak hanya nahdliyin, tetapi juga anggota ormas Islam lain dan juga kalangan non-Muslim terlibat dalam hajatan besar itu.
/https%3A%2F%2Fasset.kgnewsroom.com%2Fphoto%2Fpre%2F2023%2F02%2F07%2F0c79029f-e181-4360-b3e7-45b83f6d5fc2_jpg.jpg)
Wanto (23), menyunggi mahkota reog Ponorogo dalam acara karnaval seabad Nahdlatul Ulama, Selasa (7/2/2023), di Alun-alun Sidoarjo, Jawa Timur.
Jutaan orang dari berbagai penjuru negeri, Selasa (7/2/2023), datang bergelombang dan memadati jalanan di sekitar GOR Delta, Sidoarjo, Jawa Timur. Di gelanggang olahraga itu, acara Resepsi Puncak Satu Abad Nahdlatul Ulama digelar.
Acara dimulai dengan ritual keagamaan, istigasah, karnaval Nusantara, panggung hiburan rakyat, hingga bazar UMKM dan kuliner nusantara. Selama 24 jam nonstop, nahdliyin yang hadir diajak mengingat kembali semangat dan nilai-nilai Nahdlatul Ulama (NU).