Andi Arief: Sekarang Partai Demokrat Lebih Siap
”Partai Demokrat saat ini punya 54 kursi di DPR RI dari 53 dapil (daerah pemilihan). Partai Demokrat targetnya sekarang 1 dapil 1 kursi dan itu ekuivalen dengan 14 persen suara nasional,” kata Andi Arief.
Pernah menjadi partai penguasa dan mengantar sang ketua umum menjadi presiden untuk dua periode, kini hampir dua periode pula Partai Demokrat berada di luar pemerintahan. Tidak hanya itu, partai yang dipimpin Agus Harimurti Yudhoyono sejak kongres V pada 15 Maret 2020 juga diterpa sengketa karena munculnya Partai Demokrat pimpinan Moeldoko.
Setelah badai berlalu, Partai Demokrat melakukan konsolidasi. Terlebih kontestasi politik menjelang Pemilu 2024 semakin dekat. Hasilnya, survei Litbang Kompas pada Juni lalu merekam elektabilitas Partai Demokrat bergerak naik dari 4,7 persen pada Oktober 2019 menjadi 11,6 persen pada Juni 2022.