Megawati Dinilai Tengah Siapkan Puan sebagai Penerus Kepemimpinan PDI-P
Ketua DPP PDI-P Puan Maharani mengaku ditugaskan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri untuk membuka komunikasi dengan ketua umum partai politik lain dalam kaitan menghadapi Pemilu Presiden 2024.
JAKARTA, KOMPAS β Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDI-P akan menjajaki kerja sama dengan semua partai politik yang akan berkontestasi pada Pemilu 2024. Ketua DPP PDI-P Puan Maharani mengaku telah ditugaskan oleh Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri untuk membuka komunikasi dengan semua ketua umum partai politik.
Puan mengatakan, PDI-P akan menjajaki kerja sama dengan partai lain meskipun hingga saat ini mereka belum bertemu dengan ketua umum partai politik (parpol) lain. βUntuk membangun bangsa tidak mungkin sendiri-sendiri, jadi kerja sama, kebersamaan, dan gotong royong sangat penting untuk 2024,β kata Puan di sela Festival Bakar Ikan Nusantara yang digelar PDI-P di Senayan, Jakarta, Sabtu (25/6/2022).