Iklan
Stop Impor Pangan di 2025
Pemerintah harus benar-benar hati-hati dalam memutuskan impor atau tak impor dengan berbasis data yang kuat.
Saat menghadiri sebuah diskusi di Menara Kompas, Jakarta, 9 Desember 2024, Menteri Koordinator Bidang Pangan menyampaikan bahwa pemerintah tidak akan mengimpor beras, jagung pakan, gula konsumsi, dan garam konsumsi pada 2025.
Selain menghentikan impor empat komoditas tersebut, pemerintah juga akan mengurangi kuota impor bawang putih, gula mentah, serta daging kerbau dan sapi. Keputusan ini merupakan keputusan berani mengingat impor komoditas pertanian semakin lama semakin tinggi.