Iklan
Lakon Tragedi tentang Otak yang Bermigrasi
Jika memori dalam otak berpindah secara masif ke dalam mesin komputer, kepalamu akan kopong.
Premis ini mungkin tampak lugu dan lucu. Jika memori dalam otak berpindah secara masif ke dalam mesin komputer, kepalamu akan kopong. Cuma cangkang kosong, yang ditinggalkan entitas cerdas di dalamnya. Saudara akan tetap hidup, tetapi planga-plongo seperti makhluk bernama zombie sebagaimana digambarkan dalam film-film Barat.
Syukur-syukur jika kepalamu yang kopong masih dianggap sebagai artefak arkeologis. Artinya, ia tetap menjadi jejak yang dihargai sebagai mata rantai dari eksistensi manusia, tetapi secara fungsional sudah tidak berguna lagi. Paling keren, kepalamu yang kopong itu disimpan di dalam museum bernama ”Museum Jejak Otak Manusia”.