Laksa
Untuk membentuk hierarki bilangan lengkap dalam bahasa Indonesia, ada baiknya ”laksa” diartikan sebagai ’puluh ribu’.
”Di matamu masih tersimpan selaksa peristiwa,” lantun Ebiet G Ade dalam ”Titip Rindu buat Ayah”. ”Tiap sudut menyapaku bersahabat, penuh selaksa makna,” nyanyi KLA Project dalam ”Yogyakarta”. Ada kata selaksa dalam kedua lirik lagu tersebut. Benarkah itu merupakan kata yang dikenal dalam bahasa Indonesia dan apa maknanya?
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia VI (KBBI 2016) terdapat dua entri laksa. Entri pertama berupa numeralia yang dapat berarti ’sepuluh ribu’ atau ’ukuran tembakau setara 10 lempeng’. Entri kedua berupa nomina yang berarti ’masakan berkuah mengandung rempah, biasanya berisi soun, daging, ikan, sayuran, dan sebagainya’.