Iklan
Urgensi Pendidikan Tanggap Bencana di Kaldera Toba
Bencana di sekitar Kaldera Toba jadi peringatan bahwa kita masih fokus pada pariwisata. Perlu gerakan pendidikan tanggap bencana.
Sedih sekali menjadi warga di pinggiran Danau Toba belakangan ini. Seumur-umur, belum pernah banjir bandang di pinggiran Danau Toba. Namun, lima tahun terakhir ini, banjir bandang hampir selalu menjadi bencana berulang di sekitar Danau Toba. Dua tahun belakangan ini justru semakin masif. Artinya, ada kemungkinan setiap tahun akan semakin parah dan fatal.
Pada November dan awal Desember 2023 saja, dua pinggiran Danau Toba, yaitu Sihotang dan Baktiraja, menjadi pusat bencana. Di Kecamatan Harian Samosir, SMP Negeri 2 ditimbun lumpur dan batu. Harta benda ludes diperkirakan hingga miliaran rupiah.