Masa Depan Minyak Makan Merah
Pengembangan produk pangan fungsional berbasis minyak sawit, seperti minyak makan merah, punya masa depan yang baik. Selain menguntungkan petani dan memenuhi kebutuhan masyarakat, minyak itu juga untuk mengatasi tengkes.
Indonesian Palm Oil Stakeholders Forum atau IPOS Forum berlangsung untuk ketujuh kali selama 2 hari pada 20-21 Oktober 2022 di Medan. Bahasannya terkait dengan kondisi petani sawit yang sangat terpukul akibat krisis minyak goreng di awal April 2022. Petani swadaya sangat dirugikan ketika harga tandan buah segar terjun bebas, sementara biaya produksi makin mahal.
Forum yang mengangkat tema ”Korporatisasi untuk Kemandirian Petani Melalui Kemitraan yang Sehat” tersebut sangat terkait dengan rencana pemerintah yang hendak mengembangkan koperasi untuk industri minyak makan merah sebagai alternatif di tengah makin mahalnya harga minyak goreng sawit. Diharapkan dengan harga minyak makan merah yang lebih murah karena teknologinya lebih sederhana, ketersediaan minyak goreng bisa tercukupi secara berkelanjutan.