Iklan
Data Pribadi
Terakhir terjadi kebocoran data kependudukan pada ”server” yang dikelola empat dinas kependudukan dan pencatatan sipil. Ini menegaskan pengelolaan data yang karut-marut di Indonesia.
Beberapa waktu belakangan ini banyak berita tentang kebocoran data pribadi di Indonesia. Berita ini tidak hanya menghebohkan, tetapi juga mengerikan!
Diberitakan di Kompas (Rabu, 26/5/2021), akun bernama Kotz mengklaim memiliki data pribadi 279 juta penduduk Indonesia. Ia juga menjualnya di situs forum peretas bernama Raids Forum.