Jurnalisme
Project Multatuli, Sebuah Janji Inovasi
Kehadiran jurnalisme berkualitas menjadi oase di tengah industri media yang didominasi para pengusaha yang dekat penguasa dan praktik-praktik jurnalisme yang disetir pasar. Dukungan masyarakat dibutuhkan.
/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F06%2F20210619-OPINI-Project-Multatuli-Sebuah-Janji-Inovasi_1624024822.jpg)
Supriyanto
Awal Juni kemarin, hadirlah sebuah situs berita baru di Indonesia bernama Project Multatuli (projectmultatuli.org). Salah satu pendirinya, Evi Mariani, yang pernah menjadi redaktur pelaksana di koran The Jakarta Post, mengatakan bahwa nama Multatuli dipilih karena ia sosok yang mengangkat kisah orang pinggiran, kisah orang yang tak bisa bersuara untuk didengar di permukaan.
Multatuli adalah nama pena Eduard Douwes Dekker, penulis buku Max Havelaar. Dia seorang humanis yang simpati pada penderitaan masyarakat Hindia Belanda atas kolonialisasi yang dilakukan negeri asalnya.