Iklan
Hati-hati Rentenir Daring
Prinsip perkreditan sehat harus dipahami dan ditegakkan oleh otoritas pengawas. Tidak malah hanyut mengikuti arus. Apakah kejujuran nasabah bisa dilihat dari bentuk hidungnya?
Tulisan Sdr Franky Maruli Wijaya dari Otoritas Jasa Keuangan tentang ”Tips Bijak Menggunakan Pinjaman Daring” (Kompas, 15/5/2021), amat ”menyederhanakan” persoalan.
Tidak ada gagasan untuk memitigasi masalah yang timbul, malah mengajak berutang dengan lebih menampilkan kemudahan serta tips bagi calon peminjam.