logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊLeBron dan Bronny James Jadi...
Iklan

LeBron dan Bronny James Jadi Ayah-Anak Pertama yang Berlaga Bersama di NBA

LeBron James kembali mengukir sejarah di NBA dengan tampil bersama Bronny, anaknya, saat membela Los Angeles Lakers.

Oleh
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Β· 1 menit baca
Pemain Los Angeles Lakers yang merupakan ayah dan anak, LeBron James (kiri) dan Bronny James, tampil bersama untuk pertama kalinya saat melawan Minnesota Timberwolves di Crypto.com Arena, Los Angeles, pada Selasa (22/10/2024). Lakers menang dengan skor 110-103.
AFP/GETTY IMAGES/HARRY HOW

Pemain Los Angeles Lakers yang merupakan ayah dan anak, LeBron James (kiri) dan Bronny James, tampil bersama untuk pertama kalinya saat melawan Minnesota Timberwolves di Crypto.com Arena, Los Angeles, pada Selasa (22/10/2024). Lakers menang dengan skor 110-103.

LOS ANGELES, SELASA β€” Mimpi pemain Los Angeles Lakers, LeBron James, untuk bermain satu lapangan bersama putranya, Bronny James, akhirnya terwujud. Penampilan ayah-anak dalam satu tim yang sama itu menjadi sejarah karena merupakan yang pertama di NBA.

Pada laga pembuka musim NBA di Crypto Arena, Los Angeles, Selasa (22/10/2024) atau Rabu (23/10/2024) pagi WIB, Lakers menjamu Minnesota Timberwolves. Saat kuarter kedua tersisa empat menit, Bronny sebagai pemain baru Lakers mendapat kesempatan untuk bermain bersama ayahnya, yang merupakan pemain terbaik NBA selama empat musim.

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan