logo Kompas.id
OlahragaTantangan Terbuka Piala Dunia ...
Iklan

PIALA DUNIA PANJAT TEBING

Tantangan Terbuka Piala Dunia untuk Veddriq dan Kiromal

Veddriq Leonardo ditantang tunjukkan konsistensi, sedangkan Kiromal Katibin diuji agar kembali rebut takhta rekor dunia.

Oleh
REBIYYAH SALASAH
· 1 menit baca
Atlet panjat tebing Jawa Tengah, Kiromal Katibin (kiri), berpelukan dengan atlet panjat tebing Kalimantan Barat, Veddriq Leonardo, setelah berlomba pada perempat final panjat tebing <i>speed</i> perseorangan PON Aceh-Sumut 2024 di Kompleks Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Aceh, Rabu (11/9/2024). Kiromal Katibin mengalahkan Veddriq dengan catatan waktu 4,82 detik.
KOMPAS/ADRYAN YOGA PARAMADWYA

Atlet panjat tebing Jawa Tengah, Kiromal Katibin (kiri), berpelukan dengan atlet panjat tebing Kalimantan Barat, Veddriq Leonardo, setelah berlomba pada perempat final panjat tebing speed perseorangan PON Aceh-Sumut 2024 di Kompleks Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Aceh, Rabu (11/9/2024). Kiromal Katibin mengalahkan Veddriq dengan catatan waktu 4,82 detik.

SEOUL, KAMIS — Seri Piala Dunia Panjat Tebing di Seoul, Korea Selatan, memberi tantangan secara terbuka bagi dua pemanjat tebing terbaik Indonesia, Veddriq Leonardo dan Kiromal Katibin. Veddriq akan ditantang menunjukkan konsistensinya, sedangkan Kiromal diuji untuk kembali merebut ”takhta” pemegang rekor dunia.

Pemanjat tebing disiplin speed, Veddriq Leonardo dan Kiromal Katibin, akan memulai kompetisi di seri Piala Dunia di Seoul pada Jumat (4/9/2024). Mereka menjadi bagian dari total 14 pemanjat tebing Indonesia disiplin speed dan lead yang berlaga di seri Piala Dunia terakhir pada 2024 tersebut.

Editor:
YULVIANUS HARJONO
Bagikan

Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi di halaman 14 dengan judul "Tantangan Terbuka Piala Dunia untuk Veddriq dan Kiromal".

Baca Epaper Kompas
Terjadi galat saat memproses permintaan.
Artikel Terkait
Belum ada artikel
Iklan