logo Kompas.id
OlahragaAgenda Manchester United di...
Iklan

Agenda Manchester United di Balik Perekrutan Leny Yoro

Manchester United telah merekrut dua pemain baru musim ini. Ada visi besar yang mendasari transfer Yoro.

Oleh
I GUSTI AGUNG BAGUS ANGGA PUTRA
· 1 menit baca
Bek Lille, Leny Yoro, mengontrol bola dalam pertandingan Liga Perancis antara Paris Saint-Germain dan Lille di Stadion Parc des Princes, Paris, Perancis, 19 Februari 2023. Yoro telah menandatangani kontrak dengan Manchester United selama lima tahun dengan opsi perpanjangan.
AP/CHRISTOPHE ENA

Bek Lille, Leny Yoro, mengontrol bola dalam pertandingan Liga Perancis antara Paris Saint-Germain dan Lille di Stadion Parc des Princes, Paris, Perancis, 19 Februari 2023. Yoro telah menandatangani kontrak dengan Manchester United selama lima tahun dengan opsi perpanjangan.

MANCHESTER, JUMAT — Manchester United terus bergerak mendatangkan amunisi baru demi memperkuat tim jelang musim 2024-2025. Setelah merekrut penyerang Joshua Zirkzee dari Bologna, ”Setan Merah” mengumumkan kesepakatan dengan bek muda Lille, Leny Yoro, Jumat (19/7/2024). Transfer Zirkzee dan Yoro sedikit menggambarkan bagaimana agenda MU dalam menghadapi musim baru.

Yoro dikontrak selama lima tahun hingga 2029 dengan nilai 60 juta euro (Rp 1,05 triliun). Sebelum memutuskan menerima tawaran dari MU, Yoro sempat menjadi target dari sejumlah klub raksasa Eropa seperti Paris Saint-Germain, Real Madrid, dan Liverpool.

Editor:
WISNU AJI DEWABRATA
Bagikan