logo Kompas.id
โ€บ
Olahragaโ€บPiala Eropa 2024: Ceko...
Iklan

Piala Eropa 2024: Ceko Pincang, tetapi Menang

Tim nasional Ceko menutup persiapan menuju Piala Eropa 2024 Jerman dengan sempurna, yakni empat kemenangan di uji coba.

Oleh
AMBROSIUS HARTO MANUMOYOSO
ยท 1 menit baca
Timnas Ceko berpose sebelum laga uji coba lawan Makedonia Utara di Malsovicka Arena, Hradec Kralove, Selasa (11/6/2024) dini hari WIB. Ceko menang 2-1.
MICHAL CIZEK

Timnas Ceko berpose sebelum laga uji coba lawan Makedonia Utara di Malsovicka Arena, Hradec Kralove, Selasa (11/6/2024) dini hari WIB. Ceko menang 2-1.

PRAHA, SELASA โ€” Tanpa gelandang Michal Sadilak, tim nasional sepak bola Ceko memerlukan dua penalti untuk menyegel kemenangan 2-1 saat menjamu Makedonia Utara dalam laga persahabatan internasional, Selasa (11/6/2024) dini hari WIB di Malsovicka Arena, Hradec Kralove.

Kemenangan itu menutup rangkaian persiapan Ceko secara positif menuju Piala Eropa 2024 Jerman. Di tiga laga persahabatan internasional sekaligus uji coba, โ€Narodakโ€ (Tim Nasional), julukan Ceko, menang tandang 2-1 atas Norwegia dan menang kandang 2-1 atas Armenia dan 7-1 atas Malta.

Editor:
PRASETYO EKO PRIHANANTO
Bagikan