Peluang Striker ”Garuda” Ciptakan Rekor Anyar
Ambisi berburu banyak gol menyelimuti penyerang Indonesia jelang laga kedua kontra Brunei Darussalam, Selasa. Rekor gol milik Ilham Jaya Kesuma berpeluang pecah di kualifikasi Piala Dunia 2026.
JAKARTA, KOMPAS — Meskipun berbekal keunggulan agregat, 6-0, tim nasional Indonesia enggan mengendurkan performa pada laga kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 di markas Brunei Darussalam, Stadion Nasional Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan, Selasa (17/10/2023) pukul 19.15 WIB. Para penyerang ”Garuda” berpeluang besar menuliskan rekor baru pada ajang pra-Piala Dunia.
Kemenangan besar yang dihasilkan atas Brunei, Kamis (12/10/2023) lalu, membuat Indonesia telah 95 persen melangkahkan kaki di putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026. Hanya keajaiban super akbar yang bisa membuat Brunei membalikkan ketertinggalan agregat dari Indonesia.