logo Kompas.id
›
Olahraga›Ronald Koeman Menuntaskan...
Iklan

LIGA NASIONAL EROPA

Ronald Koeman Menuntaskan Penasaran

Ronald Koeman berkesempatan menebus kegagalannya di final Liga Nasional Eropa 2019. Kali ini, ia harus melewati adangan Kroasia di semifinal untuk mendekatkan diri dengan trofi pertama bagi Belanda sejak 1988.

Oleh
I GUSTI AGUNG BAGUS ANGGA PUTRA
· 1 menit baca
Pelatih tim nasional Belanda Ronald Koeman (kiri) mengiringi kiper Andries Noppert (kedua dari kiri) dan gelandang Tijjani Reijnders (kanan) saat bersepeda menuju tempat latihan di Kampus KNVB, pusat latihan timnas Belanda di Zeist, Belanda, 5 Juni 2023. Belanda akan menghadapi Kroasia pada semifinal Liga Nasional Eropa di Rotterdam, Kamis (15/6/2023) dini hari WIB.
AFP/ROBIN VAN LONKHUIJSEN

Pelatih tim nasional Belanda Ronald Koeman (kiri) mengiringi kiper Andries Noppert (kedua dari kiri) dan gelandang Tijjani Reijnders (kanan) saat bersepeda menuju tempat latihan di Kampus KNVB, pusat latihan timnas Belanda di Zeist, Belanda, 5 Juni 2023. Belanda akan menghadapi Kroasia pada semifinal Liga Nasional Eropa di Rotterdam, Kamis (15/6/2023) dini hari WIB.

ROTTERDAM, SELASA — Laga semifinal Liga Nasional Eropa antara Belanda dan Kroasia akan menjadi saat untuk menuntaskan rasa penasaran bagi Ronald Koeman. Mantan pelatih Barcelona yang kembali menukangi Belanda itu sebelumnya gagal membawa Belanda menjuarai edisi perdana Liga Nasional Eropa pada 2019.

Kali ini, kesempatan Koeman untuk menebus kegagalan sangat besar lantaran Belanda bermain di hadapan pendukung sendiri. Dengan memenangi semifinal Liga Nasional Eropa 2023, Belanda akan semakin dekat dengan gelar juara yang pertama sejak 1988. Satu-satunya trofi yang pernah diraih Belanda adalah Piala Eropa 1988.

Editor:
JOHANES WASKITA UTAMA
Bagikan
Terjadi galat saat memproses permintaan.
Memuat data...
Memuat data...