logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊSemangat Pantang Menyerah...
Iklan

Semangat Pantang Menyerah Wales pada Piala Dunia 2022

Butuh waktu 64 tahun bagi Wales untuk kembali tampil di Piala Dunia. Kesempatan langka ini tak disia-siakan Wales dengan tampil hingga titik darah penghabisan saat menahan imbang Amerika Serikat, 1-1

Oleh
I GUSTI AGUNG BAGUS ANGGA PUTRA
Β· 1 menit baca
Pemain timnas Wales Gareth Bale merayakan golnya ke gawang timnas AS pada laga penyisihan Grup B Piala Dunia Qatar 2022 di Stadion Ahmed Bin Ali, Ar Rayyan, Qatar, Senin (21/11/2022). Laga itu berakhir imbang 1-1.
AFP/NICOLAS TUCAT

Pemain timnas Wales Gareth Bale merayakan golnya ke gawang timnas AS pada laga penyisihan Grup B Piala Dunia Qatar 2022 di Stadion Ahmed Bin Ali, Ar Rayyan, Qatar, Senin (21/11/2022). Laga itu berakhir imbang 1-1.

AR RAYYAN, SELASA β€” Penantian panjang 64 tahun untuk tampil di putaran final Piala Dunia menjadi energi tersendiri bagi para pemain Wales. Mereka tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan langka itu dengan menggelorakan semangat pantang menyerah. Berbekal semangat penantian panjang itu, Wales mampu memaksakan hasil imbang 1-1 saat menghadapi Amerika Serikat pada laga Grup B di Stadion Ahmed bin Ali, Selasa (22/11/2022) dini hari WIB.

Wales langsung diterpa kesulitan pada Piala Dunia keduanya ini. ”Si Naga” mengawali laga dengan buruk dan harus kebobolan satu gol pada babak pertama. Gareth Bale dan rekan-rekan kesulitan mengembangkan permainan seiring tingginya intensitas serangan yang diperagakan Amerika Serikat.

Editor:
EMILIUS CAESAR ALEXEY
Bagikan