Iklan
Pakai Dokumen Palsu, Sarjana Kedokteran Jadi Dokter Kontrak di Konawe Utara
Seorang sarjana kedokteran diduga memalsukan dokumen hingga bertugas dan menjadi tenaga kontrak di Konawe Utara, Sultra.
KENDARI, KOMPAS β Seorang sarjana kedokteran di Konawe Utara, Sulawesi Tenggara, diduga kuat memalsukan dokumen untuk bertugas di dinas kesehatan. Selama beberapa waktu terakhir, ia menjadi tenaga kontrak daerah dan bertugas sebagai dokter umum di puskesmas. Kasus ini masih dalam penyelidikan pihak terkait.
Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Sultra Rabiul Awal menyampaikan, pihaknya mendapatkan informasi ini dari masyarakat, yang beredar di sejumlah saluran informasi. Disebutkan, ada seorang yang bertugas di Dinas Kesehatan Konawe Utara, tetapi dengan surat tanda registrasi (STR) yang palsu.