Iklan
Publik Jambi Enggan Terjeblos Lagi dalam Neraka Kemacetan ”Emas Hitam”
Permintaan Kementerian ESDM agar pengangkutan batubara melalui jalur darat dibuka kembali menuai kecaman publik Jambi.
Dengan alasan untuk kepentingan listrik Sumatera, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral meminta Gubernur Jambi membuka kembali jalan umum bagi pengangkutan batubara. Permintaan itu langsung menuai protes publik di Jambi. Pemerintah pusat dinilai tak punya empati dan keberpihakan pada masyarakat luas.
Warga Muara Bulian, Kabupaten Batanghari, Rahmat (45), menyambut lega keputusan Gubernur Jambi menutup akses jalan publik bagi pengangkutan batubara. Kini, jalan-jalan umum di Jambi tak lagi macet. Kecelakaan lalu lintas pun menurun. Udara lebih segar.