Iklan
Dua Tahun Macet Parah, Mobilitas di Pantura Timur Jateng Terganggu
Masyarakat dan pengguna jalan di kawasan pantura Pati dan Rembang merana karena macet yang terjadi dua tahun terakhir akibat perbaikan jalan. Solusi lain untuk mengurangi beban jalan raya mulai dipikirkan.
SEMARANG, KOMPAS β Selama lebih kurang dua tahun terakhir, masyarakat dan pengguna jalan di kawasan pantura timur Jawa Tengah mengeluhkan adanya perbaikan jalan yang memicu kemacetan parah di wilayah Pati dan Rembang. Kondisi itu tak hanya mengganggu mobilitas orang, tetapi juga mobilitas barang.
βSaya sebagai pengendara merasa rugi waktu. Perjalanan dari Semarang ke Rembang yang normalnya tiga jam sekarang bisa sampai lima jam atau lebih,β kata Andre (28), warga Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati, saat dihubungi, Jumat (24/11/2023).