logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊGelombang Pemudik Sudah...
Iklan

Gelombang Pemudik Sudah Memasuki Sumsel

Pemudik sudah mulai memasuki Palembang, Sumatera Selatan. Dugaan ini muncul karena terjadi lonjakan lalu lintas baik di jalan tol maupun bandara. Setiap pihak mesti bersiap akan gelombang pemudik.

Oleh
RHAMA PURNA JATI
Β· 1 menit baca
Sejumlah petugas dan alat berat dikerahkan untuk memperbaiki ruas Jalan Tol Palembang-Kayu Agung yang merupakan bagian dari Jalan Tol Trans-Sumatera Palembang-Lampung, Senin (3/4/2023). Kerusakan jalan tol ini kerap terjadi, selain karena berada di tanah yang labil, tol ini juga sering dilintasi truk dengan muatan berlebih.
KOMPAS/RHAMA PURNA JATI

Sejumlah petugas dan alat berat dikerahkan untuk memperbaiki ruas Jalan Tol Palembang-Kayu Agung yang merupakan bagian dari Jalan Tol Trans-Sumatera Palembang-Lampung, Senin (3/4/2023). Kerusakan jalan tol ini kerap terjadi, selain karena berada di tanah yang labil, tol ini juga sering dilintasi truk dengan muatan berlebih.

PALEMBANG, KOMPAS β€” Pemudik sudah mulai memasuki Palembang, Sumatera Selatan. Lonjakan lalu lintas sudah terlihat baik di jalan tol dan bandara. Setiap pihak mesti bersiap akan gelombang pemudik yang diprediksi mencapai puncaknya minggu depan.

Sabdo Hari Mukti, Manager Operasional Waskita Sriwijaya Tol, pengelola ruas Tol Palembang-Kayu Agung, Jumat (14/4/2023), mengatakan, gelombang pemudik sudah mulai terasa di ruas tol sepanjang 42,5 kilometer itu. ”Hari ini pergerakan kendaraan di Tol Palembang-Kayu Agung naik menjadi 9.000 kendaraan dari jumlah normal sekitar 8.000 kendaraan,” ucapnya.

Editor:
SIWI YUNITA CAHYANINGRUM
Bagikan