logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊJumlah Pemudik di Pelabuhan...
Iklan

Jumlah Pemudik di Pelabuhan Tanjung Emas Diprediksi Naik 20 Persen

Jumlah penumpang kapal di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, selama masa libur Lebaran 2023 diperkirakan naik 20 persen dibandingkan tahun lalu. Puncak arus mudik di Tanjung Emas diperkirakan terjadi pada H-5 Lebaran.

Oleh
KRISTI DWI UTAMI
Β· 1 menit baca
Suasana di Pelabuhan Tanjung Emas, Kota Semarang, Jawa Tengah, Senin (10/4/2023). Puncak arus mudik di Tanjung Emas diperkirakan terjadi pada H-5 Lebaran. Pada libur Lebaran tahun ini, sebanyak 180.000 hingga 200.000 penumpang diperkirakan akan naik dan turun di Pelabuhan Tanjung Emas. Jumlah itu meningkat 20-30 persen dari jumlah pemudik tahun sebelumnya, yakni 158.000 penumpang.
KOMPAS/KRISTI D UTAMI

Suasana di Pelabuhan Tanjung Emas, Kota Semarang, Jawa Tengah, Senin (10/4/2023). Puncak arus mudik di Tanjung Emas diperkirakan terjadi pada H-5 Lebaran. Pada libur Lebaran tahun ini, sebanyak 180.000 hingga 200.000 penumpang diperkirakan akan naik dan turun di Pelabuhan Tanjung Emas. Jumlah itu meningkat 20-30 persen dari jumlah pemudik tahun sebelumnya, yakni 158.000 penumpang.

SEMARANG, KOMPAS β€” Jumlah penumpang kapal yang akan turun dan naik di Pelabuhan Tanjung Emas, Kota Semarang, Jawa Tengah, selama masa libur Lebaran 2023 diperkirakan naik sebesar 20 persen dibandingkan dengan tahun lalu. Puncak arus mudik Lebaran di Tanjung Emas diprediksi terjadi pada H-5 Lebaran.

Seiring dengan dicabutnya aturan pembatasan mobilitas masyarakat, animo masyarakat untuk mudik diperkirakan bakal meningkat. Pada libur Lebaran tahun ini, sebanyak 180.000-200.000 penumpang diperkirakan akan naik dan turun di Pelabuhan Tanjung Emas.

Editor:
HARIS FIRDAUS
Bagikan