Iklan
Cuaca Ekstrem Picu Tanah Longsor dan Pohon Tumbang di Jateng
Cuaca ekstrem diperkirakan masih akan terjadi di Jateng, setidaknya sampai 30 Desember 2022. Masyarakat diminta mewaspadai bencana hidrometeorologi.
SEMARANG, KOMPAS β Cuaca ekstrem melanda sejumlah wilayah di Jawa Tengah beberapa hari terakhir. Pada Senin (26/12/2022), hujan lebat disertai angin kencang memicu tanah longsor dan pohon tumbang. Di Kota Semarang, tanah longsor menimpa mobil yang sedang melintas dan mengakibatkan satu orang terluka.
Sejak Senin siang hingga malam, hujan deras terjadi di Kota Semarang. Hujan deras yang berlangsung hingga sekitar pukul 20.00 tersebut lantas memicu sebuah talud di Kelurahan Jomblang, Kecamatan Candisari, longsor. Peristiwa itu terjadi pada pukul 21.55.