Kerumunan Warga Saat Pergantian Tahun Tak Terhindarkan
Sejumlah kawasan tetap dipadati pengunjung pada malam pergantian tahun 2022. Pengawasan yang longgar disertai minimnya kesadaran warga untuk mematuhi protokol kesehatan menjadi catatan penting di awal tahun ini.
JAKARTA, KOMPAS โ Imbauan yang telah diberikan sejak jauh hari serta merebaknya varian baru Omicron tidak mampu mencegah kerumunan di sejumlah lokasi saat malam pergantian tahun. Pengunjung memadati beberapa titik dan lengah menjalankan protokol kesehatan, sementara pengawasan tak cukup ketat untuk mencegah dan mengurai kerumunan.
Kepadatan pengunjung pada malam pergantian tahun itu salah satunya terpantau di kawasan wisata Malioboro, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Berdasarkan pantauan Kompas, Jumat (31/12/2021) sekitar pukul 23.00, trotoar kawasan Malioboro dipadati warga dan wisatawan yang berjalan kaki. Jalan raya di kawasan itu juga dipadati oleh kendaraan bermotor yang melintas.