Iklan
Terhalang Fasilitas, Puluhan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Masih Kuliah Daring
Puluhan perguruan tinggi Muhammadiyah belum berani melaksanakan kuliah tatap muka. Kecemasan akan perkembangan kasus Covid-19 menjadi salah satu pemicu kekhawatiran yang membuat kuliah tatap muka urung dilakukan.
MAGELANG, KOMPAS β Puluhan perguruan tinggi Muhammadiyah yang tersebar di seluruh penjuru Nusantara, hingga saat ini, belum berani melaksanakan kuliah tatap muka. Sarana prasarana untuk aktivitas kuliah tatap muka dinilai belum memenuhi protokol kesehatan.
Demikian dituturkan oleh Ketua Majelis Pendidikan Tinggi, Penelitian, dan Pengembangan Pimpinan Pusat Muhammadiyah Lincolin Arsyad, saat ditemui seusai acara pelantikan rektor Universitas Muhammadiyah Magelang, Sabtu (30/10/2021).