KONFLIK SATWA-MANUSIA
Lagi, Warga di Riau Tewas Diserang Harimau Sumatera
Seorang warga tewas diduga akibat serangan harimau sumatera di sekitar kamp perusahaan perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Siak, Riau.
/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F07%2F1160160a-76f1-4687-9003-bf0347c18f7c_JPG.jpg)
Harimau sumatera bernama Ria menunggu petugas memberi makan daging di kandang habituasi Pusat Rehabilitasi Harimau Sumatera Dharmasraya yang dikelola Yayasan Arsari Djojohadikusumo di Nagari Lubuk Besar, Kecamatan Asam Jujuhan, Dharmasraya, Sumatera Barat, Senin (27/7/2020) malam.
PADANG, KOMPAS — Seorang warga tewas setelah diduga diserang harimau sumatera (Panthera tigris sumatrae) di sekitar kamp perusahaan perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Siak, Riau. Insiden serangan harimau menimbulkan korban jiwa ini berulang kali terjadi di Riau.
Peristiwa terjadi pada Minggu (29/8/2021) di sekitar pantai Desa Teluk Lanus, Kecamatan Sungai Apit, Siak, sekitar pukul 19.00. Korban tewas adalah Malta Akfarel (16), anak laki-laki dari Rustam, kepala rombongan sawit PT Uniseraya.