logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊKluster Tenaga Kesehatan dan...
Iklan

Kluster Tenaga Kesehatan dan Kampus Dongkrak Kasus Covid-19 Kota Tegal

Kluster nakes dan kampus kedinasan mendongkrak jumlah kasus positif Covid-19 di Kota Tegal, Jateng. Pemerintah setempat menyiapkan penambahan tempat tidur untuk mengantisipasi lonjakan pasien.

Oleh
KRISTI UTAMI
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/TeAI5cZAURJv7s5OWihyxDbl-08=/1024x739/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F06%2FWhatsApp-Image-2021-06-15-at-18.55.21_1623758222.jpeg
KOMPAS/KRISTI UTAMI

Suasana Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan (PKTJ), Selasa (15/6/2021). Di tempat tersebut, ada 22 taruna yang terpapar Covid-19.

TEGAL, KOMPAS β€” Dalam sembilan hari terakhir, jumlah kasus positif Covid-19 di Kota Tegal, Jawa Tengah, terus meningkat. Penyumbang terbesar peningkatan kasus adalah kluster tenaga kesehatan dan perguruan tinggi kedinasan.

Hingga Selasa (15/6/2021), jumlah kasus Covid-19 yang dicatatkan Dinas Kesehatan Kota Tegal dalam laman resmi corona.tegalkota.go.id 3.487 orang dengan kasus aktif 598 orang. Dari kasus aktif, 129 orang merupakan warga Kota Tegal dan 469 warga luar Kota Tegal.

Editor:
Gregorius Magnus Finesso
Bagikan