Iklan
Penanganan Bangkai Paus di Cirebon Dinilai Lamban
Setelah empat hari ditemukan terdampar, bangkai paus sperma di perairan Cirebon, Jawa Barat, akhirnya dikuburkan, Selasa (13/4/2021). Mamalia raksasa itu sudah mengeluarkan bau tak sedap.
CIREBON, KOMPAS β Bangkai paus sperma (Physeter macrocephalus) yang ditemukan di perairan Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Sabtu (10/4/2021) dini hari, baru dievakuasi ke darat pada Selasa (13/4/2021) untuk dikuburkan. Nelayan menilai penanganan mamalia berukuran raksasa itu lambat.
Setelah terdampar empat hari di laut Desa Bungko, Kecamatan Kapetakan, Cirebon, mamalia laut itu dievakuasi ke darat pada Selasa siang. Sedikitnya tiga perahu nelayan menarik paus yang diperkirakan seberat 20 ton itu.