Lama Terendam Banjir, Jalan Trans-Kalimantan Rusak Parah
Ruas jalan nasional Trans-Kalimantan yang menghubungkan wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah rusak parah akibat lama terendam banjir. Penanganan darurat terus diupayakan agar kendaraan tetap bisa melintas.
MARTAPURA, KOMPAS β Ruas jalan nasional Trans-Kalimantan yang menghubungkan wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah rusak parah akibat lama terendam banjir. Penanganan darurat terus diupayakan agar kendaraan tetap bisa melintas.
Kerusakan parah jalan nasional Trans-Kalimantan terpantau di ruas Jalan Gubernur Syarkawi, wilayah Kabupaten Banjar dan Barito Kuala, Kalimantan Selatan. Aspal jalan banyak yang terkelupas dan berlubang-lubang. Di beberapa titik bahkan terlihat kubangan air dari badan jalan yang berlubang cukup dalam.