logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊKorban Longsor di Kota Malang ...
Iklan

Korban Longsor di Kota Malang Ditemukan

Roland ditemukan dalam kondisi meninggal, Rabu (20/1/2021), di Bendungan Sengguruh, 30 kilometer dari lokasi ia jatuh.

Oleh
DEFRI WERDIONO
Β· 1 menit baca

MALANG, KOMPAS β€” Roland Sumarna (40), warga Perumahan Griya Sulfat Inside, Kelurahan Bunulrejo, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur, yang hilang akibat longsor dan terseret arus sungai, Senin (18/1/2021) petang, akhirnya ditemukan di Bendungan Sengguruh, Desa Sengguruh, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang. Roland ditemukan dalam kondisi meninggal, Rabu (20/1/2021).

Jenazah korban ditemukan berjarak sekitar 30 kilometer dari lokasi dia terseret arus Sungai Bango yang mengalir di depan rumahnya. Korban ditemukan oleh seorang pemulung. ”Benar, jenazah (Roland) dengan ciri-ciri sebagaimana terdapat pada diri korban,” ujar anggota SAR Kabupaten Malang, Sarianto.

Sebelumnya, korban hanyut terbawa tanah longsor saat sedang berusaha memasukkan sepeda motor miliknya ke dalam rumahnya yang berada di Kavling 10. Saat itu hujan deras tengah melanda Kota Malang dan membuat debit air sungai meningkat. Tiba-tiba tanah dengan lebar 20 meter di depan rumah longsor ke sungai berkedalaman 5-7 meter.

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan